Jasa Pengiriman Mobil via Car Towing – Di dunia ekspedisi kita mengenal berbagai jenis pengiriman barang, termasuk salah satunya pengiriman mobil. Jangkauan pengirimannya sendiri cukup variatif termasuk pengiriman antar kota, antar provinsi, hingga antar pulau.
Setiap perusahaan jasa towing umumnya menawarkan beberapa opsi cara pengiriman mobil mulai dari cargo laut via kapal Roro, via car carrier, dan via car towing. Untuk pilihannya sendiri tergantung kebutuhan masing-masing, termasuk budget yang sudah disiapkan.
Salah satu cara pengiriman mobil yang menarik perhatian adalah Car Towing. Car towing atau Towing mobil merupakan alternatif pengiriman mobil dengan kendaraan pengangkut khusus sehingga lebih cepat sampai di kota tujuan. Berbeda dengan car carrier yang memuat beberapa unit mobil untuk satu kali kirim, car towing hanya memuat satu unit mobil saja untuk dikirimkan.
Keuntungan menggunakan jasa pengiriman mobil via car towing adalah terkait jadwal keberangkatan yang lebih cepat dari car carrier. Mengapa bisa demikian?
Seperti yang disebutkan diatas, car carrier merupakan media pengangkut mobil dengan kapasitas lebih dari 1 unit. Dengan demikian jadwal keberangkatan car carrier harus menunggu kapasitas muatannya terpenuhi. Lain halnya dengan car towing, karena hanya memuat 1 unit mobil saja maka detik itu juga pengiriman bisa dilakukan. Karena itulah biaya pengiriman mobil via car towing lebih mahal dibanding metode pengiriman mobil lainnya.